Dorong Peningkatan Ekonomi Petani, Ini Yang Dilakukan Babinsa Blangpidie

    Dorong Peningkatan Ekonomi Petani, Ini Yang Dilakukan Babinsa Blangpidie

    Abdya - Salah satu komitmen Babinsa di wilayah adalah mendorong dan membantu peningkatan ekonomi masyarakat sekitar. Hal ini sebagaimana yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 01/Blangpidie Kodim 0110/Abdya Koptu Iwan Setiawan, mendampingi Usman (38) merawat tanaman cabai seluas 0, 4 hektar, di Desa Cot Jeurat Kecamatan Blangpidie. 

    "Hari ini kami lakukan penyemprotan cabai dalam rangka perawatan, agar tanaman cabai tumbuh subur dan terhindar hama, " terang Koptu Iwan saat dikomfirmasi via whatsapp, Minggu (18/4).

    Lanjutnya, kegiatan pendampingan pertanian tersebut dilakukan semata untuk mendorong peningkatan ekonomi warga binaannya. Ia mengklaim, dengan hasil usaha tersebut warganya mendapat tambahan penghasilan sekitar Rp. 400 ribu perminggu.

    "Alhamdulillah pelan namun pasti, budidaya tanaman cabai ini sudah berjalan selama Dua musim. Tentunya hal ini akan terus saya dorong agar taraf ekonomi warga terus semakin meningkat, terlebih di masa ramadhan seperti sekarang ini, " singkatnya.

    Justisia

    Justisia

    Artikel Sebelumnya

    Dua Orang Diduga Pelaku Curat Sepeda Motor...

    Artikel Berikutnya

    Transaksi Exspor - Impor PT.Sinar Laut ...

    Berita terkait