Pos Balingga Satgas Yonif Mekanis 203/AK Bersama Masyarakat Distrik Balingga Perbaiki Akses Jalan Tertimbun Longsor

    Pos Balingga Satgas Yonif Mekanis 203/AK Bersama Masyarakat Distrik Balingga Perbaiki Akses Jalan Tertimbun Longsor

    Lanny Jaya - -- Personel Pos Balingga Satgas Yonif Mekanis 203/AK dan masyarakat Distrik Balingga bergotong royong secara bersama-sama untuk memperbaiki satu-satunya jalan dari Distrik Balingga menuju Tiom akibat tertimbun longsor, Kabupaten Lanny Jaya, Papua, Senin (20/03/2023).

    Hal tersebut disampaikan oleh Danpos Balingga Satgas Yonif Mekanis 203/AK Lettu Inf Faisal Ramadhan dalam keterangannya di Distrik Balingga. “Kami bersama dengan tokoh masyarakat dan masyarakat Distrik Balingga bekerja sama membersihkan tanah-tanah maupun bebatuan yang menutupi akses jalan dari Distrik Balingga menuju Tiom akibat longsor, ” ungkap Danpos Balingga.

    Kegiatan yang di pimpin oleh Danpos Balingga Satgas Yonif Mekansi 203/AK bersama beberapa personel Pos Balingga dan Kepala Desa Balingga memfokuskan dengan memindahkan bebatuan dan tanah menggunakan alat seadanya. Longsor ini sendiri terjadi di akibatkan hujan yang sangat deras selama ±2 hari belakangan dan menutup akses satu-satunya jalan yang dapat dilalui oleh kendaraan.

    Hal ini pun berdampak terhadap perekonomian bagi masyarakat Distrik Balingga dikarenakan akses yang dapat dilalui tertimbun oleh longsor. Sehingga Personel Pos berinisiatif mengajak Kepala Desa Balingga bersama dengan masyarakat untuk membenahi jalan tersebut, agar dapat digunakan oleh masyarakat secepat mungkin, terlebih masyarakat Balingga banyak yang membeli kebutuhan-kebutuhan di Tiom.

    Bapak Miki Wenda selaku Kepala Desa Balingga mengapresiasi kegiatan Pos Balingga dengan masyarakat Balingga. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini masyarakat dapat melakukan aktivitasnya sehari-hari seperti mencari kebutuhan sehari-hari di Tiom. “Kami berterima kasih kepada Bapak-bapak TNI Pos Balingga, kami merasa senang karena masyarakat Balingga dapat beraktivitas kembali dan semoga kebaikan Bapak-bapak TNI dibalas oleh Tuhan Yang Maha Esa, ” ucapnya.(*)

    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    Rawat Balai Adat dan Aset Negara, Satgas...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Anggota Polsek Batujaya Cegah GU Kamtibmas di Perbatasan Batujaya dengan Jayakerta
    Senam Pagi WBP Lapas Permisan, Menuju Hidup Sehat dan Produktif
    Jumat Sehat Lapas Permisan Gelar Senam Pagi untuk WBP
    Bhabinkamtibmas Giat Sambang dan Ngawangkong di Poskamling
    Anggota Polsek Batujaya melaksanakan giat Ngawangkong bersama Masyarakat Desa Karyamakmur

    Ikuti Kami