Tiga Pilar Kabupaten Jember Safari Ramadhan Masjid Al Falah Desa Kertonegoro

    Tiga Pilar Kabupaten Jember Safari Ramadhan Masjid Al Falah Desa Kertonegoro

    JEMBER – Semarak Ramadhan dengan melakukan safari ramadhan dilakukan oleh Pejabat  Forkopimda Jember maupun  pejabat ditingkat Mispika, sebagai kesempatan ibadah, bersilaturahmi hadir ditengah-tengah masyarakat serta sekaligus menyampaikan program-program pembangunan, ini juga dilakukan oleh Tiga Pilar Kabupaten Jember yang terdiri dari Bupati, Dandim 0824 dan kapolres, pada Seni 19/04/2021 melaksanakan safari ramadhan di Desa Kertonegoro Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember.

    Bupati Jember Hendy Siswanto dan Wakil Bupati MB Firjaun Barlaman pada Pukul 17.00 Wib tiba  di Balai Desa Kertonegoro selanjutnya  dengan acara ramah tamah dengan Muspika, Kepala Desa serta hadirin sambil  menjelang datangnya saat berbuka puasa bersama,  yang dilanjutkan sholat mahgrib di Mushola Balai Desa Kertonegoro.

    Kemudian Bupati dan Wakil Bupati diikuti seluruh rombongan menuju ke Masjid  Al - Falah Desa Kertonegoro untuk melakukan Sholat Isyak dilanjutkan Sholat Tarawih berjamaah,  Bupai dan Wakil Bupati Jember disambut oleh Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin dan kapolres Jember AKBP Arif Rahman Arifin.

    Usai melaksanakan rangkaian Sholat tarawih, Bupati Jember Hendy Siswanto memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan  berkesempatan menyapa warga Desa Kertonegoro, sekaligus memperkenalkan dirinya sebagai Bupati dan Wakil Bupati yang baru, memohon doa restu dan dukungan mayarakat semuanya.

    Selanjutnya kita masih dalam suasana pandemi covid 19, unruk itu Bupati Jember mengajak semua masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan covid 19, agar pandemi covid 19 ini dapat segera dicabut oleh Allah SWT dari bumi Jember Khususnya dan Bumi Indonesia pada umumnya.

    Sehingga kita dapat segera bangkit Wes Wayahe Benahi Jember (bahasa Indonesianya : sudah waktunya benahi Jember). Pungkas Hendy Siswanto sambil berpamitan kepada masyarakat. 

    Menyikapi kegiatan tersebut, Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin menyampaikan dukungannya kepada Bupati Jember, ini wujud kiprah beliau sebagai pemimpin baru yang mau turun kebawah bersama masyarakat, sebagai motifasi dalam membangun Kabupaten Jember. Tegasnya. (Siswandi)

    Update

    Update

    Artikel Sebelumnya

    Anggota DPR RI Asal Sumbar Siap Berkontribusi...

    Artikel Berikutnya

    Transaksi Exspor - Impor PT.Sinar Laut ...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Majelis Taklim SD Plus Al-Ashri Bahas Resolusi 2025 dan Rampingkan Struktur Pengurus
    Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Polisi Patroli di Terminal 1 Bandara Soetta
    Dorong Stabilitas Wilayah, Pangandaran Butuh Kantor Sub Garnisun TNI
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Polres Sumbawa Barat Lakukan Patroli Cipta Kondisi Pasca Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat

    Ikuti Kami